Calon Bupati Nomor 2. Dawam Rahardjo kampanye di Marga Sekampung
BestieIndonesiaNews.id, Lampung Timur – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Lampung Timur, M Dawam Rahardjo dan Ketut Erawan, kembali menunjukkan komitmen mereka untuk membangun infrastruktur yang lebih baik di Lampung Timur.
Hal ini disampaikan Calon Bupati Nomor 2, Dawam Rahardjo saat senam bersama masyarakat Marga Sekampung, Sabtu 2 November 2024.
Pasangan yang dikenal dengan slogan "SBTB, DAI Lanjutkan" ini berjanji untuk memperbaiki kondisi jalan di Kecamatan Marga Sekampung, yang selama ini dikeluhkan masyarakat.
"Kami memahami betul kebutuhan masyarakat di Marga Sekampung. Jalan adalah urat nadi utama akses transportasi, dan ini menjadi prioritas kami jika dipercaya memimpin Lampung Timur," ujar Dawam
Menurutnya, pembangunan infrastruktur yang memadai akan memperlancar mobilitas masyarakat, meningkatkan akses ekonomi, serta membuka peluang usaha lebih luas bagi masyarakat lokal.
M Dawam Rahardjo menambahkan bahwa perbaikan jalan yang dijanjikan tidak hanya akan terbatas pada wilayah tertentu, tetapi juga mencakup beberapa ruas jalan yang memang membutuhkan perhatian khusus.
Dia menegaskan bahwa rencana perbaikan ini akan dilakukan secara menyeluruh dan bertahap sesuai prioritas kebutuhan daerah, serta mempertimbangkan keterjangkauan anggaran daerah.
"Kami ingin masyarakat merasakan perubahan yang nyata, salah satunya dengan jalan yang mulus dan aman dilalui. Akses transportasi yang lancar adalah salah satu kunci untuk meningkatkan kesejahteraan warga, terutama yang berada di pedesaan dan jauh dari pusat kota,” ungkapnya.
Selain perbaikan jalan, pasangan Dawam Rahardjo - Ketut Erawan juga akan melanjutkan program-program lain yang berfokus pada pembangunan ekonomi, Layanan Kesehatan, Pendidikan, kepemudaan dan peningkatan pelayanan publik di Lampung Timur dan sebagainya.
"Misi kami melanjutkan program-program yang telah dilaksanakan, sembari memperbaiki yang belum baik, bukan lagi merencanakan dan semua itu kami lakukan untuk menciptakan Lampung Timur yang lebih maju, mandiri, dan berdaya saing, Jangan Lupa Masyarakat Lampung Timur tanggal 27 November 2024, Coblos Nomor 2, Dawam Rahadjo - Ketut Erawan," Kata Dawam.